Ini lho Hasil Lengkap Laga Liga 1, Sabtu 22 April 2017
Sabtu, 22 April 2017 - 21:57:13 WIB
 
TERKAIT:
   
 

Dua laga berakhir imbang, dan satu lainnya dimenangkan tim tuan rumah.

DETAKRIAU.COM – Laga pekan kedua Liga 1 mulai bergulir pada Sabtu 22 April 2017. Sejumlah duel panas telah terjadi pada petang hingga malam hari ini.

Pertarungan pertama hadir dari Stadion Patriot Candrabagha, Bekasi kala Persija Jakarta yang bertindak sebagai tuan rumah menjamu Barito Putera. Hasilnya, armada Ibu Kota tak mampu memetik poin penuh usai bermain imbang 1-1 atas Laskar Antasari.

Lesakan gol sundulan Thiago Cunha tak mampu dipertahankan Barito, yang menjadikan Persija berhasil menyamakan kedudukan melalui eksekusi apik tendangan bebas Luis Carlos Junior.

Dari kota Palembang, laga yang tak kalah seru terjadi saat Sriwijaya FC (SFC) kedatangan penantang dari pulau Kalimantan, Borneo FC. Berlangsung ketat dan sengit, tim Laskar Wong Kito sukses memuaskan publik Stadion Gelora Jakabaring dengan kemenangan tipis 1-0 atas skuat Pesut Etam.

Gol tunggal SFC berhasil dicetak oleh bomber Hilton Moreira di menit 9. Dalam laga tersebut, diwarnai dengan 7 kartu kuning dan sebuah kartu merah untuk bek Borneo FC, Firli Apriansyah.

Rangkaian laga hari ini pun ditutup oleh pertarungan yang mempertemukan tuan rumah PS TNI kontra Persib Bandung di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor.

Sempat imbang tanpa gol sepanjang babak pertama, Persib mampu membobol dua kali gawang PS TNI lewat lesakan marquee player Michael Essien dan kapten tim, Atep.

Sayang, keunggulan tersebut gagal dipertahankan Persib hingga akhir laga, kala dua gol Laskar Militer mampu menyamakan skor menjadi 2-2. Alhasil, kedua kubu harus puas merebut satu poin dari duel pekan kedua mereka.(vIVA/RED)

Berikut hasil lengkap laga Liga 1, Sabtu 22 April 2017:

Persija Jakarta 1-1 Barito Putera
Sriwijaya FC 1-0 Borneo FC
PS TNI 2-2 Persib Bandung

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -