Waduuh !!! Tahun Ini Saja Sudah 1.225 Hektar Lahan Riau Terbakar
Senin, 23 Oktober 2017 - 22:47:55 WIB
 
TERKAIT:
   
 

Pekanbaru (DetakRiau.com) - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Riau menyebutkan lahan yang terbakar dalam periode tahun ini akibat Kebakaran hutan dan lahan mencapai 1.225 Hektar.

Dalam bulan Oktober ini luas lahan yang terbakar sendiri diatas 100 hektar.

"Luas lahan terbakar dari 14 Januari sampai Senin (23/10) mencapai 1.225 Hektar, lokasi kebakaran terparah terakhir ada di Rimba Melintang Rokan Hilir, "ujar Edwar Sanger kepada Tribun.

Menurut Edwar Sanger, dari Pantauan di lapangan oleh Satgas, kebakaran yang terjadi masih modus dilakukan dengan sengaja alias membuka lahan baru untuk pertanian dan perkebunan.

Anehnya lagi, para pelaku pemilik lahan yang ditemukan di lapangan kebanyakan merupakan warga luar Riau yang datang membuka lahan ke Provinsi Riau.

"Pemilik lahannya berada di Sumatra Utara, lahannya terbakar di Rimba Melintang Rokan Hilir, "ujar Edwar Sanger.

Sedangkan lahan yang terbakar sendiri, mulai dari lahan semak belukar hingga perkebunan Kelapa Sawit yang pemiliknya berada di Sumatera Utara.

"Bukan Perusahaan tapi kebanyakan milik perorangan, dan sulit untuk mencari keberadaannya, "ujarnya.

Selain di Rimba Melintang 70 hektar, kebakaran lain juga terjadi di Bukit Kapur Kota Dumai seluas 24 hektar. Kemudian di Medang Kampai seluas 8 hektar.

Tidak hanya itu, di Kabupaten Meranti juga terjadi kebakaran lahan 5 hektar, selanjutnya di Pulau Rangsang juga seluas 30 hektar.

"Rata - rata sampai hari ini merupakan penanganan lanjutan, ada yang untuk pendinginan ada juga belum padam sebelumnya, "ujar Edwar.

Edwar juga menyampaikan Satgas terus melakukan penanganan secara maksimal, ini juga terlihat ada beberapa Helikopter yang disiapkan total semuanya ada enam unit.

"Tim Satgas darat, udara juga semuanya berupaya agar tidak ada kebakaran," ujarnya.(*/tribun/red)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -