Diskes Pekanbaru Beri Bantuan ke Korban Banjir
Selasa, 06 Desember 2017 - 13:25:14 WIB
 
TERKAIT:
   
 

Pekanbaru (DetakRiau.com) - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru memberikan bantuan kesehatan kepada korban banjir di beberapa titik pinggiran sungai sungai siak, Senin (05/12/2017).

"Kita sudah melakukan penanganan bagi warga yang menderita penyakit karena banjir," ungkap Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Helda S Munir  kepada wartawan.

Helda menuturkan, secara umum warga yang terdampak banjir mengeluhkan terserang penyakit kulit dan flu. Namun, dia menjelaskan penyakit diare juga rentan menyerang warga korban banjir.

Untuk itu, Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru telah berkoordinasi dengan Dinas terkait serta Puskesmas dan perangkat pemerintahan kecamatan untuk menangani korban banjir yang terserang penyakit.  

"Layanan kesehatan telah kita bentuk di tenda-tenda darurat. Begitu juga petugas, ambulans kita siagakan. Intinya pasien yang ingin dapat layanan kesehatan, kita sudah siap," sebutnya.

Walikota Pekanbaru, DR H Firdaus ST MT menuturkan, dirinya telah meninjau sejumlah titik lokasi banjir. Dan banjir yang terjadi di Pekanbaru mayoritas terjadi pada pemukiman yang berada di pinggir Sungai Siak dan sejumlah anak sungai.

"Bantuan telah kita salurkan. Yang kita fokuskan dalam penanganan banjir ini adalah anak-anak karena mereka sedang menghadapi ujian," ungkapnya.

Lebih jauh, Walikota berharap agar seluruh pihak baik Pemerintah Kota Pekanbaru, masyarakat dan swasta dapat bersama menangani permasalah banjir.

"Agar kebersamaan bagi masyarakat, perusahaan untuk dapat saling membantu dan bersinergi membantu korban banjir," harapnya. (adv/diskominfo)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -