Satlantas Polres Kuansing Tingkatkan Kekompakkan Dengan Family Gathering
Jumat, 07 Desember 2018 - 19:19:40 WIB
 
Family Gathering Keluarga Besar Satlantas Polres Kuansing di Pelangi Water Park Teluk Kuantan
TERKAIT:
   
 

TELUK KUANTAN, DetakRiau.com - Dalam rangka meningkatkan kekompakkan dan melepaskan lelah sejenak di akhir pekan, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kuantan Singingi (Kuansing) menggelar Family Gathering di Pelangi Water Park Teluk Kuantan, Jum'at sore (7/12).

"Ya, ini sekedar melepas lelah sejenak dan memupuk rasa kekeluargaan antar sesama. Biar agak fresh dan bersemangat lagi dalam menjalankan tugas," ungkap Kasat Lantas AKP Yohanes Basri, S.Pi pada media ini disela kegiatan.

Ditambahkan, Kasat Lantas mengatakan kegiatan ini tidak hanya diikuti oleh Keluarga Besar Satlantas Polres Kuansing. "Ada juga dari Dishub, dan instansi lainnya," ujarnya.

Turut hadir Wakapolres Kompol Dody Harza Kusumah, SH,. S.I.K,. MH, Kabag Sumda Kompol Yanuardi, SH,. MH, Kasat Reskrim AKP Andi Cakra Putra, S.I.K, dan Dishub Kuansing.

Dalam kegiatan Family Gathering yang dilaksanakan pada Jum'at sore, untuk mengisi acara turut dilombakan sejumlah permainan. Diantaranya, lomba bawa kelereng dengan sendok makan, makan kerupuk dan balon dangdut.

Menurut Kabag Sumda Polres Kuansing Kompol Yanuardi, SH,. MH mengatakan bahwa hal ini sangat bermanfaat dan baik untuk dicontoh yang lainnya. "Bagus, dan ini merupakan suatu hal positif dalam menjaga hubungan harmonis antara atasan dan bawahan," ucapnya.(dra)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -