Sore Ini, Jokowi Akan Kampanye dan Bermalam di Kota Dumai
Selasa, 26 Maret 2019 - 14:38:03 WIB
 
Calon Presiden Joko Widodo dan Idris Laena
TERKAIT:
   
 

Jakarta (DetakRiau.com)  Calon Presiden Joko Widodo sore hari ini, akan
di jadwalkan berkampanye terbuka dengan rakyat Riau di daerah penghasil
minyak terbesar di Kota Dumai, Propinsi Riau, selasa tanggal 26 Maret
2019.

Bertempat di Bundaran Bukit Gelanggang, Kota Dumai. Yang  dilanjutkan dengan pertunjukan seni budaya Riau dan karnaval berkeliling Kota Dumai yang di ikuti oleh semua partai partai politik pendukung.

Acara akan dimulai pukul 15.00-17.30. Dilanjutkan dengan Ngopi Bareng dengan generasi milenial se Riau.

"Kehadiran Pak Jokowi dalam kampanye terbuka pada hari ke 4 ini. Adalah bentuk penghargaan buat Riau. Apalagi Presiden Joko Widodo akan bermalam di Kota Dumai", ujar Idris Laena Ketua TKN Propinsi Riau, untuk pemenangan  Calon
Presiden Joko Widodo dan Calon Wakil Presiden Maruf Amin nomor 01.

Dikatakan, simpati dan empati Jokowi ini sungguh sungguh sangat luar biasa yang harus di apresiasi oleh semua rakyat Riau, dengan memenangkan Jokowi di semua TPS TPS di seluruh Kabupaten dan Kota, supaya agar Riau lebih sejahtera, adil dan makmur.

Apalagi Jokowi akan tidur bersama dengan rakyat Riau di Kota Dumai,  yang selama ini dikenal sebagai pelabuhan pengekspor minyak mentah terbesar, kata Idris  Erwin Kurai.

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -