Hasil Survei Mualim Tinggi, Ali Mukhni: Titik Awal untuk Bekerja Lebih Keras Lagi
Sabtu, 24 Oktober 2020 - 19:44:10 WIB
 

TERKAIT:
   
 

LUBUK SIKAPING -Ali Mukhni, cawagub (calon wakil gubernur) Sumbar (Sumatera Barat) di ajang Pilgub (Pemilihan Gubernur) Sumbar 2020, mengungkapkan hasil survey tinggi yang diperoleh pihaknya harus dijadikan sebagai langkah awal untuk bekerja lebih baik lagi guna meraih kesuksesan di ajang Pilgub Sumbar 2020.

''Ini baru langkah awal,'' kata Ali Mukhni di Lubuk Sikaping, ibukota Kabupaten Pasaman, belum lama ini. Diungkapkan Ali Mukhni, hasil sebuah survey sekitar 10 hari yang lalu menempatkan Mualim (paslon Mulyadi-Ali Mukhni) teratas di antara tiga paslon yang bertarung di ajang Pilgub Sumbar 2020. ''Kita tertinggi dengan angka persentase mencapai 46,'' ungkapnya.

Seyogianya, menurut Ali Mukhni, hasil setinggi itu sudah bisa membuat Mualim bersama pendukungnya tidak perlu bekerja keras lagi. ''Itu cara pikir yang keliru,'' ungkapnya, mengingatkan. Malah, menurutnya, hasil itu menuntut upaya dan kerja yang lebih keras lagi. ''Sekali kita merasa sudah berpuas diri, maka itulah awal dari kegagalan,'' ia menambahkan.

Ali Mukhni tidak menafikan, hasil survey yang tinggi merupakan buah kerja keras para pendukung, relawan, dan kader di berbagai tingkatan untuk mensosialisasikan Mualim lebih luas lagi ke masyarakat. ''Tanpa kerja keras semua pihak, mustahil hasil survey setinggi itu akan bisa diraih.''

Makanya, Ali Mukhni tidak henti-henti mengingatkan para pendukungnya untuk jangan sombong dan cepat berpuas diri. ''Karena sejatinya kita sebagai manusia tidak punya kemampuan. Kemampuan hanya milik Allah SWT semata.''

Keyakinan untuk memenangkan ajang Pilgub Sumbar 2020 kian menguat, menurut Ali Mukhni, manakala pihak Mualim bertemu dengan jajaran pengurus DPW dan DPD PKDP (Persatuan Kekeluargaan Daerah Pariaman) se-Sumbar beberapa waktu lalu. ''Dalam kesempatan itu, jajaran PKDP se-Sumbar menyatakan komitmennya untuk memberikan dukungan ke Mualim,'' tandasnya. (syf)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -