Perdana Operasi, Bank Sampah GTU Himpun 129,8 Kg Sampah
Selasa, 22 Juni 2021 - 19:52:33 WIB
 

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, detakriau.com - Bank Sampah GTU Perumahan Griya Utama RW 014 Kelurahan Air Dingin, Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Senin (21/6/2021) mulai beroperasi. Kehadiran Bank Sampah ini disambut suka cita 425 kepala keluarga di perumahan yang mencapai 600 unit itu.

Semangat warga ini salah satunya di latarbelakangi oleh pengamatan dari bank sampah di tempat lain. Namun tujuan utamanya tentu karena kesadaran warga terhadap kebersihan lingkungan dan bisa memanfaatkan sampah agar bernilai guna. 

Terbentuknya Bank Sampah GTU ini di prakarsai langsung oleh Ketua RW 014 Asrafli, SH., MH bersama Ketua RT 01 Khairul, Ketua RT 02 Hendri Wahyuna, Ketua RT 03 Andi Keswara, Ketua RT 04 Ramadhan Putra, SE dan Ibu-Ibu Majelis Taklim yaitu Sarnawita, Zuraida, Dewi Handayani, Dewi Sandra dan Bude Iis. 

Untuk memulai kegiatan ini sebelumnya Ibu-Ibu Majelis Taklim berkunjung ke bank sampah yang sudah beroperasi di tempat lain. Bahkan ibu-ibu juga langsung mendapatkan sosialisasi dan pengarahan dari pengelola Bank Sampah Madani Kota Pekanbaru.

Sebagai salah satu pengelola Sarnawita menyatakan syukur Alhamdulillah, di GTU ini bisa beroperasi bank sampah. Atas dorongan, bimbingan dan dukungan dari perangkat pemerintah, RW, RT, dan semua warga GTU hari ini Bank Sampah GTU bisa mulai beroperasi. 

"Kami sangat senang dan Bahagia. Alhamdulillah, operasi perdana hari ini bisa menghimpun 129,8 Kilogram sampah," ucap Sarnawita.

Ketua RW 014, Asrafli SH MH menyampaikan terima kasih kepada Ketua RT dan seluruh warga GTU yang sudah berpartisipasi dan bekerjasama memulai operasi bank samah GTU. Satu hal yang mesti menjadi perhatian semuanya, bahwa kegiatan ini hanya akan terlaksana jika ada kerjasama dari semua pihak terutama warga GTU. "Mudah-mudahan kegiatan ini bisa terus berlangsung.

Ia berharap semua warga bisa mengumpulkan sampah di rumah masing-masing sebagaimana yang telah ditentukan dan diprogramkan. "Kita berharap dengan kegiatan ini kita bisa lebih peduli dengan kebersihan, kerapian lingkungan dan bahkan bisa menambah pendapatan dari rekening sampah. Ini benar-benar berkah. Tidak uang saja yang punya rekening, ternyata sampah juga bisa punya rekening, yakni Rekening bank sampah," pungkasnya. (ovi)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -