Camat Siak Kecil Lepas Pawai Taaruf MTQ Ke IX Tingkat Desa Liang Banir Tahun 2023
Kamis, 08 Juni 2023 - 19:08:12 WIB
 
TERKAIT:
   
 

BENGKALIS-(DRC) Camat Siak Kecil Syahnan Ady Kusuma S.Si, T. M.Kes melepaskan Pawai Taaruf Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke IX tingkat Desa Liang Banir, Kecamatan Siak Kecil, Kabupaten Bengkalis, Riau, tahun 2023, bertempat di depan masjid Fastabiqul Khairat, Kamis (8/6/2023) sore berlangsung meriah.

Pawai yang dilepas ini diikuti Ratusan peserta terdiri dari tiga dusun, baik dusun Penepak, Pangkalan Rambai dan dusun Lubuk Seno tergabung dari Perangkat Desa, Lembaga Desa, Pendamping Desa, LAMR dan berbagai elemen masyarakat maupun siswa - siswi sekolah setempat.

Tambah meriah lagi setiap dusun mempersembahkan kendaraan hias, baik dari perahu hias dan sepeda hias dari anak - anak.

Tidak hanya itu, akan tetapi ditambah meriah lagi diiringi oleh pemukulan kompang dan rabana yang ada di Desa Liang Banir.

Camat Siak Kecil Syahnan Ady Kusuma S.Si, T. M.Kes menyampaikan, kegiatan ini membangkitkan semangat masyarakat kembali yang sekian lama tidak ada Musabaqah dampaknya covid-19.

"Disini kita bisa melihat begitu besar antusias masyarakat itu dalam rangka program Bupati Kasmarni yaitu dianggaran kegiatan BERMASA, disana Desa untuk diwajibkan melaksanakan MTQ," sebut Syahnan.

Sambung Camat, alhamdulillah yang mengikuti pawai taaruf MTQ Ke IX Desa Liang Banir ini diperkirakan ratusan orang, dengan harapan membangkitkan semangat kembali masyarakat meramaikan yang bersifat positif dalam memperdayakan masyarakat.

"Tentunya lahirlah kori koriah yang ada didesa ini bangkit, dan untuk tahun kedepan tentu para guru ngaji mempersiapkan kori koriah untuk tujuh jenis yang akan diperlombakan di MTQ tersebut, harapannya semua itu terisi," pungkas Syahnan.

Sementara itu, Penjabat (Pj) Kepala Desa Liang Banir Afdhal Ilham Sa'ab, S.STP menyampaikan ucapan terimakasih kepada Camat, Kapolsek, Danramil yang kesempatam hadir dalam pelepasan pawai taaruf MTQ ke IX Desa Liang Banir tahun 2023.

"Alhamdulillah, berkat dukungan seluruh lapisan masyarakat sehingga peserta pawai pada sore ini terlaksana dengan sukses," sebut Afdhal.

Sambungnya, Insya Allah MTQ ke IX tingkat Desa Liang Banir malam ini kembali akan dibuka oleh Camat Siak Kecil. Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat agar bersama - sama menyaksikan acara pembukaan nanti malam," ajak Afdhal.

Pelepasan Pawai taaruf tersebut dimulai dari halaman Masjid Fastabiqul Khairat dengan garis finish halaman kantor Desa Liang Banir yang juga tempatnya astaka MTQ.

Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Siak Kecil, Kapolsek Siak Kecil, Danramil, Pj Kepala Desa Liang Banir, Ketua BPD dan Anggota dan seluruh peserta Pawai Taaruf.(Drc)

 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -