MTQ Tingkat Kelurahan Mentangor Tahun 2024 Resmi Dibuka Camat Kulim
Sabtu, 20 Januari 2024 - 19:06:09 WIB
 

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU, detakriau.com - Pembukaan MTQ Tingkat Kelurahan Mentangor Kecamatan Kulim ke VIII, secara resmi dibuka dan dibacakan secara langsung oleh Camat Kulim Raja Faisal Febnaldi, M.IP, Sabtu pagi (20/01/24) yang dipusatkan di Masjid Nurul Huda  Jl. Lintas Timur Km. 17 RT 02 / RW 12.

Dari pantauan awak media, terlihat antusias warga mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur'an dengan penuh kegembiraan.

Dalam sambutan, Camat Kulim Raja Faisal Febnaldi mengatakan, kegiatan musabaqoh Tilawatil qur'an ini merupakan pengembangan syiar Islam dan ikhtiar untuk mengagungkan Kalam illahi, untuk meneguhkan kesuciannya, memperkuat keimanan, dan memperluas fungsi edukatif dari SE kitab suci Al Quran bagi umat Islam.

"Saya mengharapkan dengan adanya nilai-nilai silaturahmi dan kebersamaan yang tercipta antar kafilah di arena MTQ, akan mengalahkan semangat berlomba untuk menjadi juara. Tidak hanya mengejar kemenangan, akan tetapi lebih kepada upaya memupuk motivasi dan keinginan yang kuat untuk menguasai ilmu-ilmu keagamaan yang berkaitan dengan Al Qur'an baik melalui jalur pendidikan formal maupun informal. Musabaqoh Tilawatil Qur'an dapat terus di laksanakan dalam rangka mengukuhkan silaturahmi dan kebersamaan sehingga semakin kuat bersinergi membangun keagamaan, perekenomian dan kesejahteraan," terang Camat.

Turut hadir dalam acara pembukaan tersebut yakni seluruh unsur Forkopimcam, Lurah se Kecamatan Kulim  beserta seluruh staf, Ketua KNPI Kecamatan Kulim Rahmat Handayani, Sekretaris Pemuda Kulim Bersatu, Ketua Karang Taruna Kelurahan Mentangor, tokoh masyarakat/ agama dan Forum RT / RW.

Ketua Karang Taruna Kelurahan Mentangor juga mengatakan, bahwa Al-Qur’an juga harus mampu menjadi inspirasi dalam membangun nilai-nilai kerukunan, toleransi, dan keharmonisan, sekaligus solusi dari berbagai persoalan aktual umat dan bangsa. 

"Saya harapkan generasi muda yang terlibat dalam kegiatan ini akan semakin memiliki pemahaman yang benar tentang isi dan kandungan Al-Qur’an," ujarnya". (*)


 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -