Politisi Muda Rahmat Handayani Hadiri Pelantikan RT 01 RW 05 Kelurahan Pematang Kapau
Minggu, 26 Februari 2023 - 00:14:24 WIB
 

TERKAIT:
   
 

Pekanbaru, detakriau.com - Rukun Tetangga (RT) adalah ujung tombak pemerintahan pada level yang langsung bersentuhan dengan warga masyarakat, yang mempunyai jabatan dengan durasi lima tahun dan menjadi mata serta telinga pemerintah dalam mengakomodir semua kebutuhan masyarakat, khusunya Kota Pekanbaru.

Warga RT 01/RW 05 Kelurahan Pematang Kapau Kecamatan Kulim, beberapa waktu yang lalu melaksanakan kontestasi pemilihan ketua RT di lingkungan mereka, serta dilanjutkan pengukuhan dan pelantikan dalam acara yang meriah yang dihadiri oleh seluruh perangkat RT yang terpilih tersebut, Sabtu malam (24/02/23).

Pada pelantikan dan pengukuhan malam hari  terlihat hadir Sekcam Kulim Mukhtaruddin.S.Sos, Lurah Pematang Kapau Tarajaman.S.Sos, Babinsa dan Babinkamtibmas, Tokoh masyarakat serta tokoh agama Pematangkapau serta seluruh warga RT 01 dan dikuti pula oleh semua perangkat RT yang terpilih.

Tokoh pemuda Kulim yang juga salah seorang Bacaleg Dapil III dari Partai Nasdem yang juga dikenal oleh masyarakat Kulim dengan program-program sosial kemasyarakatanya yakni Rahmat Handayani, pada banyak kesempatan selalu hadir dalam memenuhi undangan warga, baik dalam kegiatan keagamaan maupun sosial, juga terlihat hadir yang didampingi oleh pengurus dan stafnya terlihat berbaur bersama undangan lainnya.

Rahmat Handayani juga saat ini memimpin Ormas intelektual yaitu PK KNPI Kecamatan Kulim.

Disela-sela berbincang akrab dengan perangkat RT yang terpilih, Rahmat mengatakan mengucapkan selamat bertugas kepada RT dan perangkat yang pada malam ini langsung dilantik oleh Lurah Pematangkapau. Kita harapkan dapat bersinergi dengan semua unsur dan stakeholder yang ada di Pematangkapau dalam mewujudkan Kelurahan Pematang Kapau yang lebih maju untuk kemudian masyarakat menjadi sejahtera.

"RT adalah garda terdepan dari pemerintahan Kota Pekanbaru dan sebagaimana kita ketahui saat ini PJ walikota sangat mendukung para RT dan RW baik dari segi moril dan materil apalagi walikota saat ini merealisasi semua intensif bagi ujung tombak pemerintahan ini, Saya dan tim selalu turun apabila ada kegiatan sosial maupun kegiatan lainnya dengan tujuan untuk lebih memahami dinamika yang ada dalam masyarakat khususnya Kecamatan Kulim," tambah Rahmat.

Ketua panitia pelantikan Firdaus.QB juga menyampaikan terima kasih atas kehadiran Ketua KNPI Kulim Rahmat Handayani dan juga Seorang Politisi Muda dari partai NasDem pada acara pelantikan malam ini serta dapat meningkatkan moril daripada para pengurus RT yang dilantik.

"Bung Rahmat ini sudah sangat dikenal oleh warga Kulim dengan berbagai kegiatan sosialnya, karena bung Rahmat sangat peka pada setiap kondisi yang dihadapi warga, Baik dari segi sosial, kesehatan maupun kendala lainya yang dihadapi warga, Beliau cepat tanggap,"ujar Firdaus.QB. (*)


 
 
Redaksi | RSS | Pedoman Media Siber Copyright © 2017 by detakriau.com. All Rights
 
 
22:52 | WARTAWAN DETAK RIAU DIBEKALI KARTU PERS DALAM PELIPUTANNYA, JIKA MENCURIGAKAN HUB 0813-655-81599 - - - -